Kue Kacang Kayu Manis

Kader Posyandu berlatih tata boga
Siang ini (26-06-2014) Ibu-ibu kader posyandu berlatih membuat kue kacang kayu manis, dipandu tutor dari Ar-Rozak yaitu catering aneka jajanan. Anda suka camilan? Lebih seru bila kita bisa membuat camilan sendiri. Enak Advertisement Resep Kue Kacang Kayu Manis, dimana memang pada saat memasuki bulan Ramadhan kue kering naik daun dan makin banyak peminatnya. Bahkan harganya ikutan naik jadi untuk hasilnya di jamin enak, tapi tergantug pembuatnya masing-masing juga. Kue kacang ini terbuat dari kacang tanah yang digoreng atau dengan kacang tanah yang disangrai mempunyai rasa yang gurih. Untuk Anda yang ingin membuatnya, sebaiknya Anda persiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu, untuk bahannya yang perlu anda siapkan diantaranya adalah, kacang tanah di sangrai bubuk, margarin, gula palem, gula tepung, telur, tepung terigu dengan protein rendah, maizena, susu bubuk dan kayumanis bubuk. Bagaimana? Mudah bukan mendapatkan bahan-bahannya. Jika Sudah menyiapkannya Anda bisa lihat detail bahan dan cara pembuatannya di bawah ini.
Bahan-bahan:
1.    125 gram kacang tanah,
2.    disangrai bubuk 250 gram
3.    margarin 75 gram
4.    gula palem,
5.    haluskan 25 gram gula tepung
6.    1 kuning telur
7.    200 gram tepung terigu protein rendah
8.    50 gram maizena
9.    25 gram susu bubuk
10.    1 sendok teh kayumanis bubuk

Cara membuat Kue Kacang:
Pertama, kocok margarin, gula palem, dan gula tepung 3 menit sampai lembut. Tambahkan kuning telur. Kocok rata. Setelah itu, masukkan tepung terigu, maizena, susu bubuk, dan kayu manis bubuk sambil diayak dan diaduk rata. Lalu, tambahkan kacang tanah. Aduk rata. Bentuk seperti jari dengan panjang 8 cm. Lingkarkan dengan salah satu ujung di atas yang lain. Terakhir, oven dengan api bawah suhu 140 derajat Celcius 25 menit sampai matang.

Sumber : Wiwin R
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | KIM Kapuk Mekar | RTIK Bojonegoro
Copyright © 2011. KIM KAPUK MEKAR - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Blogger Bojonegoro
Proudly powered by Blogger