Bantal ber-guling-guling


DIJUAL  BANTAL, GULING, KASUR UNTUK BAYI & DEWASA

KEUNGGULAN:

- Bahan baku kapuk randu murni yang mekar

- Bahan baku kain bantal dari benang sintetis

MANFAAT:

- Sangat baik untuk kesehatan pengguna karena berbentuk hilir

- Tahan lama karena dapat dijemur dan keempukannya akan kembali seperti semula.

HARGA:

Kasur dewasa berkisar Rp. 350.000 hingga 1.700.000,-

Kasur bayi berkisar Rp.50.000 hingga 100.000,-

Satuan bantal dan Guling desawa berkisar Rp.25.000 hingga Rp. 120.000,-

Paket kasur, bantal & guling bayi berkisar Rp. 100.000 hingga Rp. 175.000,-

Demikia rata-rata hasil survei harga kasur, bantal dan guling dari sempel 5 penjual kapuk mekar yang ada di Tapelan. Sawi, Sumiati, Kartiwi, Sarini dan Kasri adalah penjual kasur yang berada dipinggiran bengawan solo. Bertahun-tahun pekerjaan ini mereka geluti untuk membantu perekonomian keluarga disamping petani sebagai pekerjaan pokoknya. Mereka menyelaraskan harga agar tidak terjadi kesenjangan. Menyelerasan ini guna mempererat kerukunan dan kekompakkan dalam membangun desa Tapelan untuk berdaya saing dengan pasar industri menegah kebawah.

Proses pembuatan kasur, bantal dan guling termasuk lama dalam prosesnya :
  1. Mulai dari mencari randu
  2. Menjemur randu yang masih muda agar kering
  3. Mengelupas kulit randu
  4. Mengelupas hati randu / jegul
  5. Menjemur kapuk agar mekar dan berkembang
  6. Menyaring kapuk agar tepisah dari biji-bijinya
  7. Memasukkan dalam karung kapuk yang mekar,
  8. Kemudian menyiapkan kain kasur/bantal/guling
  9. Menjahit bahan kain sesuai bentuk dan ukuran
  10. Menggarisi kain berjahit untuk membuat hilir kasur
  11. Menjahit hilir kasur ( membuat kenongan kasur )
  12. Mengisi kain dengan kapuk yang mekar
  13. Jahit pintu masuk kain secara manual dan pinggiran kasur
  14. Membersihkan kasur dari tempelan kapuk
  15. Kasur, bantal dan guling siap jual.
Bila bahan-bahan dasar sudah siap maka proses pengisian bisa dilakukan lebih cepat. Untuk mengisi 1 kasur dengan panjang 2 meter dan lebar 1,5 meter biasanya membutuhkan waktu 2 hingga 3 jam untuk satu orang, namun bila dalam pengisian ini dilakukan oleh 2 orang tentu akan menyingkat waktu. Untuk pengisian 1 guling dengan panjang 1 meter dan diameter 25 cm dibutuhkan waktu berkisar 15 hingga 20 menit. Untuk mengisi 1 bantal dengan panjang 40 cm dan lebar 30 cm dibutuhkan waktu berkisar 10 hingga 15 menit.
( Kasminah )

Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | KIM Kapuk Mekar | RTIK Bojonegoro
Copyright © 2011. KIM KAPUK MEKAR - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Blogger Bojonegoro
Proudly powered by Blogger